Cara Reset iPhone

Pengen hard reset iPhone tetapi belum tahu bagaimana caranya? Berikut ini MacPoin jelaskan cara reset iPhone secara lengkap dan jelas

Reset iPhone bisa menjadi senjata pamungkas bagi kamu yang iPhone nya bermasalah, khususnya yang disebabkan karena masalah software. Hal ini karena setelah di-reset maka iPhone akan kembali fresh — sama seperti sebuah sistem operasi yang baru diinstall ulang.
Selain itu reset iPhone juga perlu dilakukan sebelum kamu menjual iPhone, atau sesudah membeli iPhone second.
Nah bagi kamu yang belum tahu bagaimana cara mereset iPhone, silakan ikuti tutorial reset iPhone dari MacPoin berikut ini:

1. Persiapan

Pastikan baterai iPhone kamu penuh sebelum melakukan reset. Siapkan juga koneksi internet agar bisa terhubung ke Apple ID setelah proses reset selesai.

2. Buka Settings

Pertama buka Settings > General > dan pilih Reset

3. Pilih Jenis Reset iPhone
Ada banyak opsi Reset iPhone yang akan ditampilkan, mulai dari reset settingnya saja, reset semua setting dan konten, dsb. Dalam banyak kasus, reset semua setting dan konten adalah yang diperlukan.
Jadi pilih Erase All Content and Settings untuk melakukannya.


4. Masukkan Passcode & Password

Sebagai keamanan, kamu akan diminta memasukkan passcode. Masukkan saja passcode di iPhone kamu untuk melanjutkan proses reset iPhone.

Setelah itu tombol Erase iPhone akan muncul, pilih saja.


Setelah itu tombol Erase iPhone akan muncul, pilih saja.

Untuk keamanan, iPhone akan meminta password Apple ID. Masukkan saja password Apple ID kamu untuk melanjutkan Reset iPhone, lalu tekan Erase.

5. Tunggu Proses Reset iPhone Selesai

Setelah itu proses reset iPhone bakal dimulai. Kamu tunggu saja prosesnya sampai selesai.


6. Setup iPhone

Setelah proses reset selesai, kamu tinggal setup iPhone seperti ketika membelinya saat baru dulu. Pilih bahasa, region, hingga memasukkan Touch ID dan Passcode.
Setelah itu akan ada pilihan untuk restore data dari iTunes, iCloud, migrasi dari Android, atau setup sebagai iPhone baru.
Saya lebih suka memilih setup sebagai iPhone baru karena hasilnya jadi lebih fresh. Pilih saja sesuai dengan kebutuhan kamu.

 Jika kamu pengguna Apple Device lain, misalnya saja MacBook, maka kode verifikasi akan dikirimkan ke MacBook kamu.

7. Selesai

Setelah itu proses reset iPhone bakal selesai dan iPhone kamu kembali fresh.
semoga bermafaat thanks.